PP IPTEK Gelar Simulasi Tsunami Pada Festival Kreativitas dan Permainan Anak
Minggu pagi, 27 Juli 2008, bertepatan dengan diberlakukannya kembali Car Free Day (hari bebas kendaraan bermotor), Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) menyelenggarakan acara Festival Kreativitas dan Permainan Anak di sepanjang ruas jalan Sudirman Thamrin, Jakarta. Acara yang dimulai pada pukul 06.30 wib ini merupakan rangkaian dari peringatan Hari Anak Nasional (HAN) 2008, yang jatuh pada 23 Juli kemarin. Sebagai bentuk perwujudan komitmen untuk Mencerdaskan Anak Bangsa, Pusat Peragaan Iptek (PP IPTEK) Ristek kembali menghadirkan alat-alat peraga interaktif pada acara yang dihadiri oleh sekitar 30.000 anak-anak sekolah, pramuka dan panti asuhan Ini.
Wakil Presiden RI, Jusuf Kalla, yang hadir pada acara ini membuka car free day untuk bulan juli setelah menyaksikan beberapa pertunjukkan dari anak-anak SD, seperti tari saman dan marching band. Pada kesempatan ini Wapres berserta istri dan rombongan juga sempat meninjau beberapa stand peserta pameran. Stand 5 x 10 m2 milik PP IPTEK merupakan salah satu stand dari total 41 stand peserta pameran yang paling banyak dihampiri oleh para pengunjung.
Pada pameran kali ini, PP IPTEK menggelar 7 alat peraga interaktif yakni: Simulasi Tsunami, Gelombang Air Laut, Uji Konsentrasi, Bola Listrik, Kursi Paku, Halilintar, dan Bola Melayang. Alat Peraga Simulasi Tsunami merupakan salah satu alat peraga gelaran PP IPTEK yang paling diminati oleh para pengunjung, khususnya anak-anak SD. Anak-anak terlihat sangat antusias mencoba alat peraga simulasi tsunami, karena dengan hanya menekan tuas yang ada pada alat peraga ini mereka bisa menghasilkan gelombang air yang dapat menghempaskan rumah dan pohon buatan yang terletak ditepi. Alat peraga simulasi tsunami merupakan bagian dari klaster Getaran dan Gelombang yang terletak di lantai 1 galeri PP IPTEK. Selain 7 alat peraga tersebut di atas, PP IPTEK yang berlokasi di TMII juga memiliki sekitar 250 alat peraga interaktif lain yang dapat dinikmati oleh pelajar dan masyarakat setiap hari mulai pukul 09.00 WIB -17.00 WIB.
Dengan hadirnya PP IPTEK pada acara ini, selain sebagai sarana edukasi Iptek bagi anak-anak diharapkan juga dapat menstimulus rasa keingintahuan anak-anak untuk mengenal dan mempelajari Iptek lebih dalam, sehingga akan tercipta generasi penerus bangsa yang kreatif, mandiri dan berwawasan Iptek. (promma/PP IPTEK)
Pada pameran kali ini, PP IPTEK menggelar 7 alat peraga interaktif yakni: Simulasi Tsunami, Gelombang Air Laut, Uji Konsentrasi, Bola Listrik, Kursi Paku, Halilintar, dan Bola Melayang. Alat Peraga Simulasi Tsunami merupakan salah satu alat peraga gelaran PP IPTEK yang paling diminati oleh para pengunjung, khususnya anak-anak SD. Anak-anak terlihat sangat antusias mencoba alat peraga simulasi tsunami, karena dengan hanya menekan tuas yang ada pada alat peraga ini mereka bisa menghasilkan gelombang air yang dapat menghempaskan rumah dan pohon buatan yang terletak ditepi. Alat peraga simulasi tsunami merupakan bagian dari klaster Getaran dan Gelombang yang terletak di lantai 1 galeri PP IPTEK. Selain 7 alat peraga tersebut di atas, PP IPTEK yang berlokasi di TMII juga memiliki sekitar 250 alat peraga interaktif lain yang dapat dinikmati oleh pelajar dan masyarakat setiap hari mulai pukul 09.00 WIB -17.00 WIB.
Dengan hadirnya PP IPTEK pada acara ini, selain sebagai sarana edukasi Iptek bagi anak-anak diharapkan juga dapat menstimulus rasa keingintahuan anak-anak untuk mengenal dan mempelajari Iptek lebih dalam, sehingga akan tercipta generasi penerus bangsa yang kreatif, mandiri dan berwawasan Iptek. (promma/PP IPTEK)
Tidak ada komentar