Binokuler PP-IPTEK Maret 2009 “Asyiknya Bermain Dengan Peta”
Tak hanya dapat bermain sambil belajar dengan 250 lebih alat peraga Iptek interaktif, kini di PP-IPTEK, setiap bulan selama tahun 2009, diselenggarakan program Binokuler yang ditujukan bagi seluruh pengunjung PP-IPTEK. Binokuler, Bincang Sains dan Teknologi Populer, merupakan program Talkshow terbaru PP-IPTEK, yang diluncurkan sebagai media komunikasi antara masyarakat (pengunjung PP-IPTEK) dengan para pakar dari lembaga-lembaga Litbang maupun dari Perusahaan terkemuka Nasional. Binokuler bertujuan untuk menambah wawasan masyarakat akan ilmu pengetahuan dan teknologi populer yang berkembang saat ini.
Program Binokuler PP-IPTEK bulan Maret, telah berlangsung hari Minggu tanggal 29 Maret 2009. Binokuler bulan ini menghadirkan narasumber dari Bakosurtanal Ir. Endang yang mengangkat tema “Asyiknya Bermain dengan Peta”. Binokuler kali ini dimulai pukul 14.00, dibuka dengan pertunjukkan Science Show spektakuler menggunakan nitrogen cair. Puluhan pengunjung keluarga yang menghadiri acara ini dengan antusias ikut serta dalam pertunjukkan Nitrogen cair tersebut. Marshmallow, makanan ringan bertekstur seperti busa yang lembut dalam berbagai bentuk, aroma dan warna dicelupkan kedalam nitrogen cair menjadikannya sangat keras. Para pengunjung dipersilahkan untuk memakan Marshmallow tersebut untuk mendapatkan efek yang menarik, yakni semburan asap dari mulut.
Setelah di buka dengan Science show, acara dilanjutkan dengan presentasi materi tentang peta yang disampaikan oleh narasumber Bakosurtanal dimulai dari dasar-dasar & pengertian peta, jenis-jenis peta, cara membaca skala pada peta, mengenal tanda medan hingga bagaimana cara membaca dan menggunakan peta. Acara dilanjutkan dengan sesi tanya jawab dengan quiz untuk pembagian souvenir dan marchandise dari PP-IPTEK yang beruntung. Pada kesempatan ini Bakosurtanal juga memberikan souvenir berupa Atlas Nasional Indonesia edisi terbaru (2009) yang menampilkan informasi untuk wilayah Indonesia secara kesuluruhan maupun infomasi pulau dan kepulauan besar di Indonesia. Hadiri terus program Binokuler dan Science Show PP-IPTEK berikutnya setiap bulan di tahun 2009 dengan tema-tema menarik lainnya, gratis untuk seluruh pengunjung PP-IPTEK. (humasPP-IPTEK)
Tidak ada komentar