Breaking News

Roket Air Meluncur di Langit Jepara

Jepara - Ratusan pasang mata masyarakat Jepara menengadah kelangit tertuju pada benda yang melesat cepat di depan gedung RA. Kartini pada Jumat, 24 Juli 2009, pukul 15.00 WIB. Tidak lain, benda tersebut adalah Roket Air yang sebelumnya telah dirakit oleh para pelajar Jepara. Sebanyak 11 Roket Air berhasil dirakit oleh pelajar SMP dan SMA/SMK beserta guru-guru kota Jepara dalam rangka memeriahkan rangkaian kegiatan Ritech Expo 2009 kota Jepara yang berlangsung selama 3 hari, 23 - 25 Juli 2009. Selain Jepara, “Road Show” Ritech Expo 2009 juga digelar di 8 kota lainnya yakni Manado, Banjarmasin, Makasar, Kupang, Padang, Palembang, Malang dan akan berakhir di Jakarta pada tanggal 7 - 10 Agustus nanti.

Sebelumnya, para pelajar dan guru telah mengikuti Workshop Water Rocket Fun (WRF) yang di sampaikan oleh Pusat Peragaan Iptek (PP-IPTEK). Workshop WRF merupakan pelatihan pembuatan roket air dengan bahan dasar botol softdrink yang diperkaya dengan materi konsep dan hukum-hukum fisika yang berlaku pada roket air. Workshop ini diikuti oleh 60 peserta yang terdiri dari pelajar dan guru dari tingkat SMP, SMA dan SMK yang ada disekitar Jepara. Terlepas dari kegiatan Ritech Expo, PP-IPTEK sendiri sudah menggelar workshop serupa di beberapa kota lain di Indonesia, dan pelajar Jepara tidak kalah antusias dengan kota-kota lain dalam mengikuti workshop WRF.

Kini, pelajar Jepara juga telah merasakan asyiknya bermain sambil belajar dengan roket air. Kepersertaan para guru pada workshop kali ini diharapkan dapat menjadi bekal untuk meneruskan kepada siswa materi yang telah didapat dalam proses belajar mengajar disekolah, karena materi yang diberikan pada workshop ini terkait juga dengan mata pelajaran IPA khususnya fisika. Menurut beberapa siswa dan guru peserta workshop, di Jepara workshop ini adalah yang pertama kali diadakan bagi siswa dan guru, oleh karena itu mereka mengharapkan bantuan dan dukungan dari pemerintah untuk mengadakan workshop lanjutan atau yang lainnya bagi siswa dan guru.

Seluruh rangkaian kegiatan workshop akhirnya ditutup dengan sesi peluncuran. Lokasi pelataran sawah di depan gedung RA. Kartini yang menjadi tempat peluncuran tidak menyurutkan semangat peserta untuk segera meluncurkan. Terlihat raut wajah gembira disambut dengan teriakan dan tepuk tangan ketika melihat roket hasil rancangan mereka dapat meluncur dengan mulus dilangit Jepara.

Selain Jepara, bersamaan dengan pelaksanaan Ritech Expo 2009, PP-IPTEK juga telah menyelenggarakan workshop WRF di Manado, Makasar dan Padang. (PP-IPTEK)

Tidak ada komentar

Index Labels

Alat Peraga Baru (4) Annoucement (3) APRSAF (2) ASCI (1) Asosiasi Science Center Indonesia (1) Banggai (1) Bappelitbangda (1) Berbagi Cerita Sains (2) Bulan Ramadhan (2) BUMN (1) Buy 1 Get 2 Ticket (1) Customer Gathering (1) Demo Science (1) Discovery Camp (1) Doodle Art (1) Event (59) Fenomena Sains (2) Galeri (1) GBT31Januari 2018 (1) Gerhana Bulan (3) Gerhana Matahari (2) Hakteknas (7) Hibah (2) Hidroponik (1) HUT (4) HUT PP-IPTEK 27 (2) Indonesia Science Day (2) Industri Strategis (1) Info (1) Inovasi (1) Instansi (1) Instansi Pemerintah (1) ISD 2018 (4) ISD 2019 (1) IT (1) Jabodetabek (1) Jakarta Barat (1) Jakarta Pusat (1) Jakarta Selatan (1) Jakarta Timur (1) JSO (1) Junior Science Odyssey (1) Junior Scientist Area (1) Kalimantan Timur (1) Kegiatan Internasional (7) Kerjasama Internasional (6) Kerjasama Nasional (27) Kompetisi (12) Kompetisi Internasional (3) Kompetisi Roket Air (18) Kompetisi Roket Air Internasional (2) Kompetisi Roket Air Nasional (2) Kompetisi Roket Air Regional (4) Kompetisi Sains (3) Komuniras (1) Kongres ASCI (1) KRAN (1) KRAR (3) Kunjungan (3) Kupang (1) Lembaga Iptek (1) Liburan (1) Liburan Sekolah (1) Lomba Sains (1) LPNK (1) Manajemen (1) Menristekdikti (2) Militer (1) Mini Workshop (6) Musik & Tari Festival (1) Nasional (4) NDHI (1) Nusa Tenggara Timur (1) Outreach (1) Pameran (1) Pameran Alat Peraga (19) Pameran Hasil Karya (1) Pameran Hasil Riset (1) Pameran Inovasi (1) Pelatihan dan Pembekalan (1) Peluncuran Roket Air (5) Penandatanganan Nota Kesepahaman (1) Pendaftaran (3) Peneropongan (5) Peragaan Iptek Interaktif (8) Peragaan Iptek Keliling (8) Peresmian (8) Peresmian Science Center Daerah (4) Peresmian Wahana (5) Perguruan Tinggi (3) Pertahanan & Keamanan (1) Pertunjukan Sains (1) Perusahaan Swasta (1) PIK (2) Poster (6) PP-IPTEK (2) PP-IPTEK ke 27 (1) Press Release (1) Program (2) Program Sains Reguler (2) Promo (3) Puspa Iptek (5) RAKORNAS ASCI (1) Ritech Expo (1) Robot (2) Roket Air (5) Sains (2) Science Camp (2) Science Center Daerah (18) Science Corner (9) Science for All (27) Science Interactive (1) Science Show (9) Sekolah (1) Self Balancing Wheel (3) SFA DKI Jakarta (4) SFF (1) soft launching (2) Sosialisasi (2) Spektakuler (1) SSF (1) STEAM (2) Stereo Visual (1) Talkshow (1) Talkshow Interaktif (1) Teknologi (3) Teknologi Sains (1) Wahana Baru (2) Wahana Digital World (1) Wahana Inovasi Indonesia (4) Workshop (12) Workshop Guru (3) Workshop Roket Air (1) Workshop Sains (4)