Pameran Inovasi GIPI 2011 “Cermin Kreativitas & Inovasi Pemuda”
Pusat Peragaan Iptek (PP-IPTEK) yang merupakan instansi di bawah kementerian Ristek turut pula ambil bagian dengan menampilkan 3 alat peraga sain interaktif, selain itu PP-IPTEK juga menampilkan berbagai demonstrasi sains spektakuler dengan tema fire dan nitrogen. Pengunjung yang hadir dalam pameran ini tidak hanya dari kalangan mahasiswa, tetapi juga dari kalangan pelajar.
Pameran inovasi ini merupakan salah satu dari beberapa rangkaian kegiatan Gebyar Inovasi Pemuda Indonesia (GIPI) 2011 yang berlangsung selama 2 hari (29-30/1/11). Pada hari kedua (30/1) diadakan seminar nasional di tempat yang sama dengan lokasi pameran. Seminar ini menghadirkan para tokoh nasional seperti Menristek, Suharna Surapranata, Sandiaga S. Uno, Dr. Warsito, serta Gubernur Jawa Barat, Ahmad Heryawan.
Melalui GIPI pemuda Indonesia diharapkan dapat memunculkan inovator-inovator baru serta bisa menjadi salah satu batu loncatan dalam meningkatan inovasi dan kreatifitas pemuda Indonesia dimasa depan karena diakui atau tidak, pemuda memiliki peranan yang signifikan bagi pembangunan Indonesia.[pp-iptek]
Tidak ada komentar