WAHANA INOVASI INDONESIA AKAN HADIR DI PP-IPTEK, MENRISTEKDIKTI HADIRI PENANDATANGAN NOTA KESEPAHAMAN
Pusat Peragaan Iptek (PP-IPTEK) pada tahun 2018 mulai mengembangkan suatu wahana peragaan baru
yang disebut Wahana Inovasi Indonesia. Wahana Inovasi Indonesia
direncanakan akan dibuka pada tahun 2019 mendatang oleh Menteri Riset,
Teknologi, dan Pendidikan Tinggi, Mohamad Nasir. Sebelum Wahana Inovasi
Indonesia diresmikan pada tahun 2019, Menristekdikti menyaksikan
penandatanganan nota kesepahaman antara PP-IPTEK dengan 8 lembaga Iptek dan
industri strategis di Indonesia pada tanggal 20 April 2018 di PP-IPTEK yang
berlokasi di area komplek TMII, Jakarta.
Wahana Inovasi Indonesia merupakan wahana peragaan yang
menampilkan karya inovasi bangsa Indonesia yang telah dikembangkan oleh lembaga
litbang, perguruan tinggi dan industri strategis yang berkecimpung dalam bidang
Iptek di Indonesia. Tujuan dari pengembangan Wahana Inovasi Indonesia ini oleh
PP-IPTEK adalah selain science center
PP-IPTEK sebagai sumber belajar dan pemasyarakatan Iptek, tujuan lainnya yakni
agar masyarakat mengetahui produk inovasi yang telah dikembangkan dan dimiliki
oleh bangsa Indonesia. Selama ini promosi hasil inovasi Indonesia kurang
terpromosikan secara luas kepada masyarakat sehingga masyarakat, khususnya
generasi muda kurang memahami produk-produk teknologi buatan Indonesia sendiri.
Wahana Inovasi Indonesia yang dikembangkan mulai
tahun 2018 melibatkan beberapa industri strategis dan lembaga Iptek lainnya di
Indonesia dengan mengusung 2 (dua) bidang fokus Iptek yakni pertahanan dan
kesehatan. PT Biofarma, PT Dirgantara Indonesia, PT Pindad, PT Inti, PT Len Industri, PT
Inuki, PT Dahana dan Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN)
merupakan 8 lembaga yang concern
dalam pengembangan teknologi Indonesia akan bergabung dan komitmen dalam
pengembangan Wahana Inovasi Indonesia di PP-IPTEK.
Sebagai langkah awal komitmen pengembangan bersama
Wahana Inovasi Indonesia, PP-IPTEK, Kemenristekdikti bersama dengan ke-8 lembaga tersebut diatas akan melakukan
penandatanganan nota kesepahaman yang dilakukan oleh Direktur PP-IPTEK dan
pimpinan dari tiap lembaga yang disaksikan oleh Menristekdikti. Penandatangan
nota kesepahaman diselenggarakan pada tanggal 20 April 2018 di gedung PP-IPTEK
dalam sebuah rangkaian kegiatan pembukaan Indonesia Science Day (ISD) 2018.
Kedepannya PP-IPTEK akan menggandeng dan berkolaborasi
dengan beberapa industri strategis, lembaga litbang dan perguruan tinggi negeri
dan swasta di Indonesia untuk melengkapi peragaan di Wahana Inovasi Indonesia
dengan mengusung 7 (tujuh) bidang fokus Iptek.
Tidak ada komentar