Breaking News

ASYIKNYA BELAJAR FISIKA

DI PROGRAM TEMATIK

By. Feti anita T

Pada dasarnya belajar merupakan usaha yang dilakukan untuk mendapatkan perubahan tingkah laku yang terjadi secara sadar. Hal ini diperlihatkan dengan bertambahnya wawasan dan pengetahuan, sikap yang semakin positif, dan ketrampilannya semakin baik. Sehingga belajar merupakan perubahan tingkah laku karena adanya usaha yang dilakukan secara sadar. Mengingat hal tersebut, maka perubahan tingkah laku tanpa suatu usaha dan tanpa disadari bukanlah suatu proses belajar. Belajar meliputi beberapa hal terkait dengan pelajaran yang ditempuh secara akademis maupun pelajaran di dapat dalam kehidupan sehari-hari. Pelajaran yang ditempuh secara akademis mutlak dilakukan bagi masyarakat pebelajar pada suatu sistem pendidikan. Hal yang terkadang kurang disukai oleh banyak kaum pelajar adalah adanya serangkaian program pelajaran yang tidak diminati tetapi harus diikuti. Contohnya, tidak banyak pelajar yang menyukai pelajaran eksak, namun karena eksak diprogramkan dalam sistem pendidikan maka pelajar harus mengikuti aturan tersebut. Tidak mudahnya siswa memahami dan mempelajari pelajaran eksak mengakibatkan adanya kesan yang buruk pada pelajaran eksak, yaitu pelajaran eksak adalah pelajaran yang sulit.

Pengajaran dan pembelajaran bidang eksak seperti fisika dan kimia melibatkan kemampuan dalam memperkirakan sesuatu dengan memanfaatkan daya berfikir dan kreatifitas yang cukup tinggi. Mempelajari ilmu pengetahuan alam dan matematika diperlukan pemahaman dalam konsep yang matang dan bersifat menyeluruh. Membayangkan suatu kejadian yang bersifat tidak nyata dan mengkaitkan secara matematis kerap kali membuat pelajar merasa kesulitan. Benda-benda atau segala sesuatu yang hanya mampu di bayangkan tersebut akan mengakibatkan kaum pebelajar merasa putus asa dan memberikan citra negatif terhadap pelajaran eksak. Banyak pendekatan yang dilakukan untuk bisa membantu proses berfikir siswa dalam memahami pelajaran pada umumnya. Konstruktivisme merupakan pendekatan pembelajaran yang sedang populer dikalangan kaum pebelajar. Dimana pendekatan konstruktivisme merupakan proses pembelajaran yang menerangkan bagaimana pengetahuan disusun dalam otak pelajar dan pengetahuan dikembangkan secara aktif oleh pelajar itu sendiri.

Pendekatan konstruktivisme lebih mengutamakan bagaimana proses pengetahuan itu disusun dalam pemikiran pelajar setelah pelajar mengalami sesuatu hal. Berdasarkan pendekatan inilah kemudahan yang didapat siswa dalam mempelajari dan memahami pelajar eksak yaitu dengan mengalami sendiri atau melakukan percobaan tentang materi terkait. Dengan mengadopsi tujuan dari pendekatan konstruktivisme maka dibuatlah Program Tematik di Pusat Peragaan IPTEK, untuk memberikan pelayanan yang lebih bagi pengunjung pelajar yang benar-benar ingin mendapatkan pengetahuan.

Misalnya dalam pelajaran fisika begitu sulit siswa memahami tentang kelistrikan, apa dan bagaimana suatu benda dapat menghantarkan listrik, atau bagaimana bola lampu bisa menyala tidak cukup hanya di hafalkan saja, tapi siswa melakukan penelitian dan percobaan sendiri. Apabila hal ini sulit untuk dilakukan disekolah atau dirumah maka pelajar bisa mengikuti program tematik pada Pusat Peragaan IPTEK TMII. Pada Program Tematik akan dibahas tentang kelistrikan yang akan dijelaskan oleh explainer-explainer yang berpengalaman dari universitas negeri di Jakarta. Setelah itu siswa-siswa bisa mencoba alat peraganya digaleri alat peraga wahan listrik dan magnet, disana banyak sekali alat peraga yang mampu menjelaskan fenomena listrik. Jadi siswa-siswa tidak lagi bingung bagaimana membuat rangkaian seri paralel pada rangkaian listrik. Seperti halnya dengan katrol, betapa sulitnya menghitung besarnya keuntungan mekanik untuk mengetahui katrol seperti apa yang memberikan keuntungan mekanik yang besar, tapi dengan mencoba sendiri mengangkat benda dengan katrol maka seseorang akan tahu, mana katrol yang memberikan keuntungan mekanik yang besar. Jelasnya dengan alat peraga yang bersifat interaktif siswa akan lebih mudah memahami pelajaran eksak yang konon menjadi momok dalam pelajaran disekolah.

’ Program Tematik merupakan pelayanan yang diberikan kepada sekelompok Pelajar yang berkunjung ke PP IPTEK untuk mendapatkan tambahan pengetahuan mereka mengenai materi pelajaran yang sedang dipelajari disekolah melalui pendekatan demonstratif dan interaksi beberapa alat peraga dalam satu tema materi pelajaran yang dibimbing oleh Explainer ’

Dalam Program Tematik banyak tema yang di tawarkan mulai dari SD, SMP dan SMA. Istilah tematik digunakan karena penyajian program di tawarkan berdasarkan tema materi yang sedang di pelajari oleh siswa di sekolah. Tematik memberikan bahasan yang lebih mendalam tentang satu alat peraga atau satu tema. Biasanya pengunjung pelajar sangat antusias mengikuti program ini. Program ini bisa diikuti secara gratis atau tanpa dipungut biaya di PP IPTEK, tapi dengan syarat sekolah telah melakukan konfirmasi kunjungan sekurang-kurangnya tiga hari sebelum waktu kunjungan. Nah, jika ingin tahu betapa mudah dan asyiknya belajar fisika, ikuti aja Program Tematik PP IPTEK....

Untuk informasi lebih lanjut, dapat dilihat pada www.ppiptek.or.id, atau menghubungi nomor telepon 021-8401488; dapat juga berkirim email ke info@ppiptek.or.id, atau berkunjung langsung ke PP IPTEK di TMII setiap hari jam 08.30 – 17.00 wib

(Feti Anita T, Staf Pengembangan PP IPTEK)

Tidak ada komentar

Index Labels

Alat Peraga Baru (4) Annoucement (3) APRSAF (2) ASCI (1) Asosiasi Science Center Indonesia (1) Banggai (1) Bappelitbangda (1) Berbagi Cerita Sains (2) Bulan Ramadhan (2) BUMN (1) Buy 1 Get 2 Ticket (1) Customer Gathering (1) Demo Science (1) Discovery Camp (1) Doodle Art (1) Event (59) Fenomena Sains (2) Galeri (1) GBT31Januari 2018 (1) Gerhana Bulan (3) Gerhana Matahari (2) Hakteknas (7) Hibah (2) Hidroponik (1) HUT (4) HUT PP-IPTEK 27 (2) Indonesia Science Day (2) Industri Strategis (1) Info (1) Inovasi (1) Instansi (1) Instansi Pemerintah (1) ISD 2018 (4) ISD 2019 (1) IT (1) Jabodetabek (1) Jakarta Barat (1) Jakarta Pusat (1) Jakarta Selatan (1) Jakarta Timur (1) JSO (1) Junior Science Odyssey (1) Junior Scientist Area (1) Kalimantan Timur (1) Kegiatan Internasional (7) Kerjasama Internasional (6) Kerjasama Nasional (27) Kompetisi (12) Kompetisi Internasional (3) Kompetisi Roket Air (18) Kompetisi Roket Air Internasional (2) Kompetisi Roket Air Nasional (2) Kompetisi Roket Air Regional (4) Kompetisi Sains (3) Komuniras (1) Kongres ASCI (1) KRAN (1) KRAR (3) Kunjungan (3) Kupang (1) Lembaga Iptek (1) Liburan (1) Liburan Sekolah (1) Lomba Sains (1) LPNK (1) Manajemen (1) Menristekdikti (2) Militer (1) Mini Workshop (6) Musik & Tari Festival (1) Nasional (4) NDHI (1) Nusa Tenggara Timur (1) Outreach (1) Pameran (1) Pameran Alat Peraga (19) Pameran Hasil Karya (1) Pameran Hasil Riset (1) Pameran Inovasi (1) Pelatihan dan Pembekalan (1) Peluncuran Roket Air (5) Penandatanganan Nota Kesepahaman (1) Pendaftaran (3) Peneropongan (5) Peragaan Iptek Interaktif (8) Peragaan Iptek Keliling (8) Peresmian (8) Peresmian Science Center Daerah (4) Peresmian Wahana (5) Perguruan Tinggi (3) Pertahanan & Keamanan (1) Pertunjukan Sains (1) Perusahaan Swasta (1) PIK (2) Poster (6) PP-IPTEK (2) PP-IPTEK ke 27 (1) Press Release (1) Program (2) Program Sains Reguler (2) Promo (3) Puspa Iptek (5) RAKORNAS ASCI (1) Ritech Expo (1) Robot (2) Roket Air (5) Sains (2) Science Camp (2) Science Center Daerah (18) Science Corner (9) Science for All (27) Science Interactive (1) Science Show (9) Sekolah (1) Self Balancing Wheel (3) SFA DKI Jakarta (4) SFF (1) soft launching (2) Sosialisasi (2) Spektakuler (1) SSF (1) STEAM (2) Stereo Visual (1) Talkshow (1) Talkshow Interaktif (1) Teknologi (3) Teknologi Sains (1) Wahana Baru (2) Wahana Digital World (1) Wahana Inovasi Indonesia (4) Workshop (12) Workshop Guru (3) Workshop Roket Air (1) Workshop Sains (4)