PP-IPTEK di Ritech Expo 2009 Jakarta
Pada Ritech Expo kali ini PP-IPTEK menampilkan lima alat peraga yakni: Generator Van de Graff, Harpa tanpa dawai, Uji konsentrasi, halilintar, dan bongosong. Sejak hari pertama pembukaan, stand PP-IPTEK di nomor 6 & 7 selalu dipadati oleh pengunjung. Lagi lagi Generator Van de Graff yang menjadi primadona pada pameran kali ini. Setiap pengujung yang lewat menghampiri stand PP-IPTEK dan langsung merangsek ke alat peraga yang dapat membuat rambut berdiri ini.
Dentingan suara harpa tanpa dawai dan juga dengungan suara bongosong yang terdengar keras juga turut memancing para pengunjung serta penjaga stand lain untuk bertanya dan masuk ke stand PP-IPTEK. Distand berbeda, Tsunami Early Warning System - Ristek, dua alat peraga milik PP-IPTEK juga di gelar yakni: simulasi tsunami dan gelombang air laut. Selain alat peraga, PP-IPTEK juga menampilkan demonstrasi peluncuran roket air dan demonstrasi iptek.(PP-IPTEK)
Tidak ada komentar