Breaking News

Kunjungan SDK Kanaan Jakarta di PP-IPTEK

Pusat Peragaan Iptek (PP-IPTEK) merupakan lembaga nonformal yang tidak hanya menyajikan berbagai alat peraga interaktif yang dapat disentuh mainkan tetapi juga memberikan penjelasan tambahan melalui berbagai program kegiatan seperti sanggar kerja sains, science cinema, ataupun program tematik kepada sekolah-sekolah yang datang, seperti halnya rombongan SDK Kanaan Jakarta yang melakukan kunjungan pada Jum’at (7/5) kemarin. SDK Kanaan Jakarta yang berkunjung dengan jumlah tidak kurang dari 140 siswa yang terdiri dari kelas IV dan kelas V dan didampingi oleh sekitar 15 guru pendamping. Pada kunjungan kali ini siswa-siswa SDK Kanaan mengikuti kegiatan sanggar kerja dan program tematik yang temanya sesuai dengan tingkatan kelasnya. Seperti sanggar kerja bertema Biologi dan program tematik dengan judul Bunyi untuk siswa kelas IV . Sedangkan untuk kelas V mengikuti sanggar kerja dengan tema Cahaya dan Pesawat Sederhana untuk judul program tematiknya.

Tidak hanya itu, dalam kunjungan kali ini, SDK Kanaan juga menikmati suguhan science cinema dengan judul Hadiah dari 4,6 Millyar Tahun Bumi yang memberikan gambaran mengenai sumber-sumber energi di bumi pertiwi kita serta bagaimana penggunaannya selama beberapa dekade terakhir. Setelah mengikuti berbagai program tersebut siswa-siswi SDK Kanaan juga mengikuti Demonstrasi Sains serta Demonstrasi Roket Air dengan begitu antusias karena dua jenis demonstrasi ini juga diberikan secara interaktif.

Kunjungan SDK Kanaan diakhiri dengan eksplorasi alat peraga di dalam galeri PP-IPTEK. Mereka terlihat sangat asik mencoba, dan mengamati setiap alat peraga yang mereka jumpai, dan sesekali bertanya kepada pemandu saat mereka membutuhkan penjelasan lebih detail mengenai alat peraga tersebut.[pp-iptek]

Tidak ada komentar

Index Labels

Alat Peraga Baru (4) Annoucement (3) APRSAF (2) ASCI (1) Asosiasi Science Center Indonesia (1) Banggai (1) Bappelitbangda (1) Berbagi Cerita Sains (2) Bulan Ramadhan (2) BUMN (1) Buy 1 Get 2 Ticket (1) Customer Gathering (1) Demo Science (1) Discovery Camp (1) Doodle Art (1) Event (59) Fenomena Sains (2) Galeri (1) GBT31Januari 2018 (1) Gerhana Bulan (3) Gerhana Matahari (2) Hakteknas (7) Hibah (2) Hidroponik (1) HUT (4) HUT PP-IPTEK 27 (2) Indonesia Science Day (2) Industri Strategis (1) Info (1) Inovasi (1) Instansi (1) Instansi Pemerintah (1) ISD 2018 (4) ISD 2019 (1) IT (1) Jabodetabek (1) Jakarta Barat (1) Jakarta Pusat (1) Jakarta Selatan (1) Jakarta Timur (1) JSO (1) Junior Science Odyssey (1) Junior Scientist Area (1) Kalimantan Timur (1) Kegiatan Internasional (7) Kerjasama Internasional (6) Kerjasama Nasional (27) Kompetisi (12) Kompetisi Internasional (3) Kompetisi Roket Air (18) Kompetisi Roket Air Internasional (2) Kompetisi Roket Air Nasional (2) Kompetisi Roket Air Regional (4) Kompetisi Sains (3) Komuniras (1) Kongres ASCI (1) KRAN (1) KRAR (3) Kunjungan (3) Kupang (1) Lembaga Iptek (1) Liburan (1) Liburan Sekolah (1) Lomba Sains (1) LPNK (1) Manajemen (1) Menristekdikti (2) Militer (1) Mini Workshop (6) Musik & Tari Festival (1) Nasional (4) NDHI (1) Nusa Tenggara Timur (1) Outreach (1) Pameran (1) Pameran Alat Peraga (19) Pameran Hasil Karya (1) Pameran Hasil Riset (1) Pameran Inovasi (1) Pelatihan dan Pembekalan (1) Peluncuran Roket Air (5) Penandatanganan Nota Kesepahaman (1) Pendaftaran (3) Peneropongan (5) Peragaan Iptek Interaktif (8) Peragaan Iptek Keliling (8) Peresmian (8) Peresmian Science Center Daerah (4) Peresmian Wahana (5) Perguruan Tinggi (3) Pertahanan & Keamanan (1) Pertunjukan Sains (1) Perusahaan Swasta (1) PIK (2) Poster (6) PP-IPTEK (2) PP-IPTEK ke 27 (1) Press Release (1) Program (2) Program Sains Reguler (2) Promo (3) Puspa Iptek (5) RAKORNAS ASCI (1) Ritech Expo (1) Robot (2) Roket Air (5) Sains (2) Science Camp (2) Science Center Daerah (18) Science Corner (9) Science for All (27) Science Interactive (1) Science Show (9) Sekolah (1) Self Balancing Wheel (3) SFA DKI Jakarta (4) SFF (1) soft launching (2) Sosialisasi (2) Spektakuler (1) SSF (1) STEAM (2) Stereo Visual (1) Talkshow (1) Talkshow Interaktif (1) Teknologi (3) Teknologi Sains (1) Wahana Baru (2) Wahana Digital World (1) Wahana Inovasi Indonesia (4) Workshop (12) Workshop Guru (3) Workshop Roket Air (1) Workshop Sains (4)