PP-IPTEK Ajak Politeknik Negeri Se-Indonesia Kembangkan Wahana Inovasi Indonesia
Pusat Peragaan Iptek (PP-IPTEK) sebagai sebuah science
center pada hari Jumat, 24 Agustus 2018
melakukan sosialisasi dan diskusi dengan pimpinan politeknik negeri di Indonesia.
Sosialisasi yang dilakukan dihadapan 24 direktur politeknik negeri di Indonesia
ini membahas tentang rencana PP-IPTEK pada tahun 2019 dalam mengembangkan
sebuah wahana baru yakni Wahana Inovasi Indonesia.
Wahana Inovasi Indonesia yang rencananya akan
diresmikan oleh PP-IPTEK tahun 2019 mendatang akan berisi benda-benda pamer
atau produk tentang hasil penelitian dan
inovasi lembaga-lembaga pendidikan dan penelitian yang ada di Indonesia seperti
Industri dan lembaga litbang pemerintah yang berfokus pada penelitian teknologi
serta perguruan tinggi yang menghasilkan produk kreasi inovasi teknologi dari
para mahasiswa dan dosen.
Direktur PP-IPTEK, Syachrial Annas yang didampingi
oleh Kepala Sub Divisi Peragaan, Setyo Purnomo dan Sub Divisi Promosi dan Kerjasama,
Ika Mian hadir dalam kegiatan Rapat Forum Direktur Politeknik Negeri
se-Indonesia (FDPNI) yang diselenggarakan di Hotel Aston, Kuta-Bali sebagai
rangkaian dari kegiatan Seminar Nasional Riset Terapan Inovasi (SENTRINOV) 2018
oleh Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi dan Politeknik Negeri
Bali sebagai tuan rumah kegiatan tersebut.
Syachrial Annas dalam sambutannya mengatakan PP-IPTEK
sangat penting dalam melibatkan perguruan tinggi, baik universitas maupun
politeknik yang ada di Indonesia. Kenapa politeknik sangat penting menurut
Syachrial Annas bahwa konsep yang diusung oleh PP-IPTEK saat ini tidak hanya
berfokus pada peragaan interaktif saja, tetapi hasil-hasil riset dari
politeknik dapat dipamerkan di PP-IPTEK atau science center di Indonesia
lainnya. Selain itu banyak alat-alat atau hasil penelitian dalam bentuk produk
yang sudah dihasilkan oleh politeknik dibutuhkan oleh PP-IPTEK untuk menggugah anak-anak
generasi muda mencintai iptek, sambung Syahrial Annas.
Pada kesempatan tersebut, PP-IPTEK mengajak seluruh politeknik
di Indonesia untuk berpartisipasi memamerkan inovasi teknologinya dalam galeri
Wahana Inovasi Indonesia di PP-IPTEK yang berlokasi di area komplek Taman Mini
Indonesia Indah (TMII).
Ajakan PP-IPTEK ini pun disambut baik oleh para
direktur politeknik, bahkan Ketua FDPNI, Rachmad Imbang dari Politeknik Negeri
Bandung (Polban) menghimbau kepada politeknik lainnya yang hadir untuk
memperhatikan ajakan kerjasama dari PP-IPTEK dalam mengisi Wahana Inovasi
Indonesia. Beberapa politeknik sempat sebelumnya mengikuti beberapa kegiatan
yang diselenggarakan oleh PP-IPTEK seperti contohnya dalam ajang pameran
teknologi Indonesia Science Day (ISD)
pada bulan April 2018. Pada kesempatan ini pun, PP-IPTEK juga mengajak politeknik
untuk berpartisipasi dalam ISD 2019 yang rencananya akan diselenggarakan pada
bulan Maret 2019. (Humas PP-IPTEK)
Tidak ada komentar